Senin, 12 Februari 2018

Tahapan Memulai Bisnis Online Pemula

Internet saat ini ternyata mampu mendorong kita untuk membangun bisnis dengan cepat dan dapat dijadikan sumber penghasilan utama.  Nah disini saya akan berbagi cara bagaimana Tahapan Memulai Bisnis Online.

Sebelum melanjutkan, bagi anda yang baru memulai bisnis onine ada baiknya kita tau apa itu bisnis online. Menurut saya bisnis online adalah segala kegiatan bisnis yang dijalan kan melalui media internet atau secara online. Bisa berupa jual beli online atau menyediakan jasa online.

Untuk memulai bisnis online, langsung saja simak Tahapan Memulai Bisnis Online Pemula berikut ini.


  • Rencana Bisnis / Ide Bisnis

Sebelum memulai bisnis, pastikan kamu sudah memiliki rencana atau ide untuk bisnismu. Jika belum menemukan ide, kamu bisa melihat dari masalah yang ada, melihat sekeliling, hobby dan yang lainnya.


  • Melakukan Riset
Jika ide sudah didapat, maka langkah selanjutnya adalah melakukan riset kata kunci. Riset dapat dilakukan dengan banyak cara, salah satu cara sederhananya adalah riset melalui Google Trends dan Google.co.id.

Riset menggunakan Google Trends sangat mudah, buka saja Google Trends. Setelah itu ketik ide bisnis mu di kolom pencarian Google Trends. Nanti akan muncul kata kunci apa saja yang paling sering dicari orang, kota mana saja yang paling banyak mencari dengan kata kunci tersebut serta grafiknya.

Riset menggunakan Google.co.id lebih gampang untuk dilakukan, karena dengan mengetik 1 kata saja maka akan muncul beberapa Google Keyword Suggestion. Contoh : ketika kita mengetik kata "Jual" maka akan muncul beberapa kata kunci yang di sarankan.

Nah, kamu tinggal menuliskan ide mu di sana, kemudian pilih beberapa kata kunci yang kira kira cocok dengan bisnis yang akan kamu buat.

  • Mengumpulkan data yang dibutuhkan 

- Data hasil riset kata kunci
Kumpulkan beberapa kata kunci yang cocok dengan bisnis kita sesuai dengan riset yang telah dilakukan.

- Data gambar
Selain kata kunci, gambar juga dibutuhkan untuk memulai bisnis online agar lebih menarik untuk dilihat. Selain itu dapat di cantumkan info kontak pada gambar. Untuk pengeditan gambar yang cukup mudah, kamu bisa menggunakan Canva.com. Bagaimana cara menggunakannya? klik Disini.

-Deskripsi/Artikel/Brosur
Nah, deskripsi ini adalah yang paling penting yang harus kita buat. Cara membuatnya cukup mudah, pada paragraf pertama tuliskan beberapa kata kunci yang sudah di riset tadi. Pada paragraf ke 2 sebaiknya memperkenalkan produk sekitar 4 paragraf, kemudian berikan informasi yang menarik tentang keunggulan produk. Pada paragraf terakhir tuliskan info kontak.

Deskripsi bisa diambil dari beberapa sumber lain, tetapi tidak boleh mengcopy seluruhnya. Sebaiknya mengambil beberapa sumber web yang bagus, kemudian gabungkan informasinya menjadi sebuah deskripsi yang lebih menarik.

-Video
Kemudian siapkan video, dapat dibuat dengan mudah menggunakan aplikasi Windows Movie Maker. Untuk membuat videonya, hanya memerluka beberapa gambar yang dibuat mejadi bentuk slide video. Video dapat dimasukkan ke Youtube atau dilampirkan ke dalam artikel kita.


  • Melakukan promosi atau optimasi seperti media sosial, blog, maupun website
Setelah disiapkan data yang dibutuhkan, kemudian kita harus mempromosikan produk kita di berbagai media sosial, membuat blog atau pun website. Kita dapat mempromosikan produk kita melalui Medium, Pinterest, LinkedIn, Tumblr, Youtube, dll.

Untuk promosi, kamu bisa memposting artikel di berbagai media sosial atau blog. Kamu juga bisa mengupload video di Youtube atau beberapa akun lainnya.


Begitulah Tahapan Memulai Bisnis Online Untuk Pemula yang dapat saya sampaika, jika ada tambahan boleh di tuliskan di kolom komentar.
Terimakasih!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

4 Hal ini sangat Penting Saat Magang

Magang atau Praktek Kerja Lapangan (PKL) adalah kegiatan pendidikan, pelatihan dan pembelajaran yang dilaksanakan di Dunia Usaha Atau Dunia...